Dalam acara ini, sejumlah produk usaha yang mencerminkan potensi ekonomi lokal dan kreativitas wirausaha muda Alumni dan Kader HMI turut ditampilkan. Di antaranya, Kambing Guling Pekanbaru yang dikenal dengan layanan kuliner premium untuk berbagai acara, penyewaan mesin genset untuk kebutuhan industri dan event, serta berbagai produk frozen food yang tengah naik daun di pasaran.
Tak hanya itu, sektor minuman dan fesyen juga mendapat sorotan, dengan hadirnya Kopi Luwak Kearifan Lokal yang menonjolkan cita rasa khas Riau serta baju kaos distro yang mengusung desain kreatif dan tren kekinian. Bahkan, komoditas berbasis pertanian seperti sekam padi, yang kini banyak dimanfaatkan untuk industri pertanian dan energi, turut dipamerkan sebagai bagian dari inovasi pengusaha muda HIPKA.
Di bidang media dan publikasi, HIPKA Riau juga menampilkan platform informasi berbasis digital seperti Tabloid Tirai dan Riau Terbit, yang berperan dalam menyebarluaskan berita bisnis, sosial, dan perkembangan ekonomi di Riau.
Dibidang pendidikan anggota Hipka juga memiliki portofolio usaha seperti edutechplus.id yang berfokus pada edukasi pemanfaatan AI pada guru-guru serta roketskill yang berfokus pada edukasi bisnis digital berbasis kecerdasan buatan.
Ketua BPW HIPKA Riau, Ary Nugraha, menegaskan bahwa pelantikan ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga menjadi ajang promosi dan kolaborasi bagi pengusaha muda untuk memperkenalkan serta mengembangkan bisnis mereka ke skala yang lebih besar.
"Kami ingin HIPKA Riau menjadi wadah bagi para pengusaha muda untuk saling mendukung dan bersinergi. Dengan menampilkan produk-produk unggulan ini, kami berharap bisa membangun jejaring bisnis yang lebih luas serta membuka peluang investasi dan ekspansi pasar bagi para anggota," ujar Ary dalam sambutannya.
Wakil Sekretaris Jenderal BPP HIPKA, Ali Hasan, juga mengapresiasi inisiatif ini dan berharap HIPKA Riau bisa menjadi model bagi daerah lain dalam membangun ekosistem bisnis berbasis komunitas yang kuat dan berkelanjutan.
Dengan semangat baru yang diusung oleh kepengurusan BPW HIPKA Riau 2025-2030, diharapkan lebih banyak wirausaha muda yang terinspirasi untuk mengembangkan bisnisnya dan memberikan dampak nyata bagi perekonomian daerah.